Saturday, December 3, 2011

Apple Banding, Pelarangan Galaxy Tab Diperpanjang

Perang sengketa paten antara Apple dan Samsung masih jauh dari kata selesai. Setelah Rabu lalu Pengadilan Federal Australia mencabut larangan penjualan Samsung Galaxy Tab 10.1 di Negeri Kanguru tersebut, kini Pengadilan Tinggi Australia justru memperpanjang masa pelarangan itu selama sepekan ke depan.



Hakim Pengadilan Tinggi Australia, Dyson Heydon, pada Kamis, 1 Desember 2011, mengumumkan pelarangan penjualan tablet Samsung akan tetap berlaku sampai 9 Desember. Pengadilan akan memutuskan apakah Apple dapat naik banding atau tidak atas keputusan pengadilan yang mencabut larangan penjualan Galaxy Tab tersebut.

Usai keputusan pengadilan yang memenangkan Samsung Rabu lalu, Apple menyatakan segera mengajukan banding ke Pengadilan Tinggi. Pengadilan Tinggi merupakan pengadilan akhir banding yang akan memutuskan apakah Apple memiliki hak untuk mengajukan banding.

Sebenarnya, larangan penjualan Galaxy Tab di Australia ditetapkan berakhir pada pada Jumat lalu. Namun kini diperpanjang hingga 9 Desember hingga menunggu banding Apple.

Pada Rabu lalu, panel hakim memutuskan mencabut larangan penjualan Galaxy Tab. "Samsung akan diizinkan meluncurkan Galaxy Tab 10.1 di Australia asalkan semua transaksi dilakukan di Australia atau berasal dari Australia," kata para hakim dalam putusan resmi mereka, sepprti dikutip Wall Street Journal, Rabu 30 November 2011.

Dikutip Dari Tempo.co .

Friday, December 2, 2011

Microsoft Arch Touch

Microsoft sering meluncurkan aksesori komputer yang tergolong cukup keren, terutama di sektor wireless. Salah satunya Microsoft Arc Touch.



Mouse atau mouse kelas premium dengan desain unik dan tak lazim ini lebih ditujukan bagi mereka yang sering bepergian.

Arc Touch Mouse adalah penerus Arc Mouse. Kelahiran Arc Mouse sendiri merupakan jawaban Microsoft atas kesuksesan besar yang diraih Magic Mouse buatan Apple.

Arch Touch Mouse terbuat dari bahan karet lentur yang nyaman digenggam. Kesan Arch Touch Mouse, ia tak seperti mouse lain.

Desainnya yang unik, memanjang, dan ramping, lebih mirip seperti alat cukur elektrik atau remote control.

Untuk terhubung dengan komputer, Microsoft menyediakan nano-transceiver. Masukkan nano-transceiver ke port USB, lalu tekuk bodi Arch Touch Mouse untuk menyalakan power, dan mouse siap digunakan.

Ketika dibawa bepergian, transceiver ini bisa ditempelkan di bawah mouse. Ia tak akan lepas dan menempel kuat berkat magnet yang ada di dalamnya.

Ketika power sudah on, di bagian atas mouse terdapat lampu kecil berwarna hijau. Itu artinya daya baterai dalam kondisi bagus. Ketika daya menipis, warna lampu berubah kekuningan.

Di bagian depan bawah terdapat lampu berwarna biru yang disebut BlueTrack. Teknologi BlueTrack membuat mouse ini dapat digunakan di atas sembarang permukaan.

Ketika pengguna mencoba menjalankan Arch Touch Mouse di komputer dengan sistem operasi Windows XP, tak ada respons sama sekali. Itu lantaran mouse ini memang dibuat khusus untuk mendukung Windows 7.

Saat dijalankan di komputer berbasis Windows 7, secara instan mouse ini dikenali dan langsung dapat digunakan tanpa perlu driver tambahan.

Arch Touch Mouse memiliki semua fungsi mouse kebanyakan, termasuk tombol klik kanan dan kiri. Yang unik, tak ada roda yang berfungsi sebagai scrolling.

Sebagai pengganti, di bagian tengahnya terdapat garis yang sensitif terhadap sentuhan. Ketika disentuh, sensasi getar akan terasa di ujung jari. Tak adanya roda ini membuat Arch Touch Mouse terkesan elegan.

Jika terbiasa menggunakan mouse “normal”, Anda pasti merasa canggung ketika memakai Microsoft Arc Touch Mouse untuk pertama kali..

Bukan karena minim fitur, melainkan lantaran desainnya yang tak lazim. Arc Touch Mouse memiliki ukuran yang lebih besar daripada mouse lain. Dibutuhkan sedikit waktu untuk membiasakan menggunakan mouse ini. Ketika sudah terbiasa, akan terasa nyaman.

Arc Touch Mouse tampaknya didesain bagi mereka yang sering bepergian. Sebab, ketika dalam keadaan off, yakni berbentuk lurus, mouse ini dapat dimasukkan ke saku. Tak terlihat menonjol.

 
Design by WordPress Themes | Bloggerized - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews